Add

Jumat, 27 Oktober 2023

√ Teks Bentuknya Tombol: Cara buat Teks seperti Tombol Keyboard KBD di Blog Blogger, Work 2023


 


Dalam dunia blogger terutama blog yang membahas tentang teknologi dan tutorial seperti halnya ekorkode.com kadang menampilkan tombol dalam kalimat bisa dibilang berperan penting untuk memudahkan pembaca dalam mengikuti setiap langkah tutorial yang ada.

Penggunaan tombol itu lebih efektif dan meningkatkan kualitas artikel dari sisi tampilannya sehingga artikel yang anda buat terlihat profesional.

Beberapa template blog sebenarnya sudah memiliki tampilan tag atau css bawaan yang didalamnya memuat pengaturan css untuk tampilan tombolnya. Tapi tak sedikit pula template yang tidak memiliki tag atau css yang sudah mendukung kbd tombol keyboard.

Bagi anda yang ingin menambahkan tombol seperti ini contoh Ctrl + C anda bisa mengecek terlebih dahulu apakah pada template yang anda gunakan sudah memiliki tag css. Caranya masuk ke menu Tema > klik panah bawah disamping tombol SESUAIKAN > Edit HTML > pada kode cari tekan Ctrl + F dan ketikan "kbd".

Jika belum ada maka simak tutorial dibawah ini dengan cermat agar tombol muncul dengan benar di postingan anda.

Cara menambahkan Tampilan Teks berbentuk Tombol Keyboard di Blogger

$ads={2}

Langkah 1: Buka Blogger dan masuk ke menu Tema.

Langkah 2: Klik panah bawah pada tombol SESUAIKAN, lalu masuk ke Edit HTML.

Langkah 3: Cari kode ]]></b:skin>, salin kode dibawah dan letakan tepat diatas kode ]]></b:skin>. Dan tekan tombol Simpan.


kbd { border: 0.1px solid rgb(128, 128, 128);
font-weight: bolder;
font-size: 1.2em;
box-shadow: 0.5px 0 2px 0 #eeeeff,
0 2px 0 2px rgb(173, 173, 173),
0 1.8px 0 2.4px rgb(83, 80, 80);
-webkit-border-radius: 3px;
-moz-border-radius: 3px;
margin: 2px 3px;
border-radius: 3px;
padding: 1px 6px;
}

Cara penggunaan Tombol kbd di Postingan Blogger

Langkah 1: Pastikan kode diatas sudah terpasang sesuai langkahnya.

Langkah 2: Saat membuat artikel ubah tampilan menjadi tampilan HTML.

Langkah 3: Untuk penulisannya seperti dibawah:


<kbd> Ctrl + C </kbd>


Langkah 4: Untuk memastikan apakah berhasil silahkan Klik Pratinjau.

Contoh Hasil:

Ctrl + C Ctrl + V Ctrl + X Ctrl + F Win + R


Kesimpulan
Kemudahan dan tampilan yang menarik dalam sebuah artikel tutorial tentu membuat pemirsa yang membaca artikel akan lebih mudah memahami tak terkecuali adanya tombol shortcut keyboard.

Dengan adanya tombol, pembaca dapat membedakan mana bagian dari menu dan mana bagian dari tombol yang harus ditekan untuk melakukan aksi tertentu.

Sekian artikel pembahasan bagaiaman menambahkan tampilan teks seperti tombol keyboard pada tampilan artikel blogger semoga bermanfaat, terimakasih.


0 komentar:

Posting Komentar